4 Langkah Cepat Mencari dan Menambah Teman di Path

Cari dan Tambah Kontak Teman PathSaat ini sosial media Path sudah banyak pemakainya.  Hal tersebut dikarenakan semakin banyak yang memakai smatphone karena sekarang sudah tersedia Aplikasi Path yang memudahkan anda untuk menjalin pertemanan di sosial media ini.  Pada tulisan sebelumnya saya sudah memberikan tutorial Cara Daftar Path, nah sekarang sesuai dengan janji saya untuk sharing cara penggunaan media sosial ini.

Tutorial penggunaan Path kita awali dengan cara mencari dan menambah kontak teman.  Di dalam aplikasi Path itu sendiri sudah tersedia men-menu yang digunakan untuk menambah dan mengundang pertemanan kontak Path.  Ada beberapa 4 langkah cepat dalam mencari dan menambahkan teman anda di sosial media ini.  Simak caranya berikut ini:

4 Cara Mencari dan Menambahkan Teman ke Path

1. Tutorial yang saya berikan ini dengan menggunakan Aplikasi Path di Smartphone.  Silahkan anda Log In ke akun PATH anda.

2. Kemudian setelah masuk ke akun Path anda pilih menu FIND YOUR FRIENDS.

Menambah Teman di PATH3. Lalu akan muncul beberapa metode penambahan teman, kali ini saya akan mengajarkan anda menggunakan 4 metode penambah pertemanan.

BACA JUGA:  Membuka 2 Akun Email GMail dalam 1 HP Android
Metode Mencari dan Menambah Teman Path
Metode Mencari dan Menambah Teman Path

a. Contacts & Gmail

Jika anda memilih metode CONTACTS maka akan muncul semua nama teman anda secara otomatis.  Teman yang muncul tersebut adalah bersumber dari daftar kontak email teman anda yang tersimpan di akun Email anda yang digunakan untuk mendaftar PATH.  Untuk menambahkan teman yang sudah muncul tersebut anda hanya memilih tombol INVITE.

Tambah Kontak PathUntuk metode Gmail caranya sama saja, namun anda harus melakukan Log In terlebih dahulu dengan menggunakan smatphone, setelah itu secara otomatis anda dibuatkan email pemberitahuan bahwa anda sudah memiliki akun Path dan siap dikirimkan ke semua kontak email anda.

b. Twitter

Jika anda memiliki banyak teman atau followers itu lebih menguntungkan anda.  Karena anda dapat mengundang teman anda di Twitter untuk menggunakan Path dan langsung masuk ke daftar teman Path anda.

Log In Twitter
Log In Twitter

Caranya anda harus Log In ke akun Twitter anda untuk mengintegrasikan Path dengan Twitter.

BACA JUGA:  Merubah dan Mengatur Lebar-Tinggi Kolom ke Cm di Excel
Invite Teman Twitter
Invite Teman Twitter

c. Promote

Cara ini sangat ampuh untuk mempromosikan akun Path anda ke beberapa situs sosial media yang besar yaitu ke Facebook, Twitter, Tumblr, dan Instagram.  Bentuk promosi ini yaitu Path akan memberikan gambar sampul akun Path anda dan kemudian di Share ke situs sosial media tersebut.  Untuk menggunakannya silahkan anda buat dahulu beberapa akun sosial media tersebut seperti Tumblr dan Instagram agar bisa dihubungkan dengan Path.  Jika anda sudah memiliki semuanya silahkan anda mengaktifkan ikon setiap sosial media tersebut di Path, seperti berikut:

Promosikan akun Path di FB, Twitter, Tumblr dan Instagram
Promosikan akun Path di FB, Twitter, Tumblr dan Instagram

Nah itulah 4 langkah untuk mencari, mengundang dan menambah teman di akun Path anda.  Silahkan berkunjung terus di kusnendar.web.id untuk mendapatkan informasi terkait cara penggunaan Path.  Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.

4 comments

  1. ko pnya saya gk connect2 ya ke twitteeko pnya saya gk connect2 ya ke twittee :nangis:

    1. iya,aku juga gak bisa connect ke twitter :nangis:
      yang lain bisa,cuma twitter aja :nangis: :nangis: :nangis: :nangis:

  2. Paling ogah sama fitur promote.. keliatan kalo kita lagi jomblo n butuh temen banyak.. azz

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.