Cara Mengetahui Weton Kita Berdasarkan Hari Tanggal Lahir

Dalam sistem penanggalan Jawa dikenal dengan adanya Neptu atau Weton.  Pada masyarakat jawa umumnya masih menggunakan Weton sebagai penentu hari baik buruknya dalam mengadakan suatu rencana yang akan dilaksanakan.  Dalam mengetahui weton dapat diketahui dengan tanggal lahir kita.

Pada kesempatan ini saya akan mencoba menjelaskan bagaimana cara menghitung weton kita dari tanggal lahir. Seperti kita ketahui perhitungan ini sangat sederhana dengan rumus yang sudah ada.  Simak caranya berikut ini:

Cara Menghitung Weton Jawa Berdasarkan Tanggal Lahir

Sebagai contoh saya ambil sendiri tanggal lahir saya. Saya lahir pada tanggal 2 April 1990.  Mari kita hirung bersama!

1.) Langkah pertama Perhatikan Tabel Berikut Ini!

Tabel Bulan Tahun Jawa
Tabel Bulan Tahun Jawa

Tabel tersebut adalah tabel Bulan dan Tahun Jawa.  Cara menggunakannya yaitu karena saya lahir pada bulan April 1990, Maka tarik garis lurus antara tahun 1990 denga bulan April. Maka akan didapat angka “o(nol).

BACA JUGA:  Daftar Harga Paket Internet Kuota Smartfren Terbaru

2.) Selanjutnya gunakan tabel berikut ini.

Tabel Angka Hari Jawa
Tabel Angka Hari Jawa

Cara memakainya yaitu angka “o” (Nol yang sudah diapatkan dari tabel sebelumnya dijumlahkan dengan tanggal lahir.  Berarti karena saya lahir pada tanggal 2 April 1990, maka O + 2 = 2.  Hasil angka penjumlahan tersebut kita masukkan ke Tabel Angka Hari Jawa, maka saya lahir pada hari SENIN.

3.) Langkah seanjutnya kita mencari tahu apa weton kita dengan cara melihat tabel berikut ini.

Tabel Pasaran Weton Jawa
Tabel Pasaran Weton Jawa

Cara menggunakannya yaitu Gunakan Tanggal lahir, karena saya lahir tanggal 2 maka Weton saya KLIWON.

Jadi kesimpulannya adalah weton saya yang lahir pada tanggal 2 April 1990 adalah SENIN KLIWON.

BACA JUGA:  Barang Yang Tidak Boleh Dibawa Ke Pesawat

Nah sangat sederhana dan simpel sekali kan dalam mengetahui weton kita berdasarkan tanggal lahir. Namun jika anda malas untuk menghitung and dapat memanfaatkan Tools CEK WETON ONLINE GRATIS!, yang saya buat untuk pengecekan dengan hasil yang cepat.

Umumnya masyarakat jawa menggunakan weton ini dalam menentukan hari baik dilakukannya suatu perencanaan.  Namun semuanya itu kita kembalikan kepada diri kita masing-masing bahwasanya segala sesuatunya sudah ditentukan oleh Alloh SWT, semoga bermanfaat.

9 comments

  1. Bagaimana caranya cek weton kl yg sya tau cuma bulan dan tahun kelahiran tanggal tdk tau

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.