Cara Mengunci Grup WA di Android

Cara Mengunci Grup WA di Android – Jika anda memiliki grup rahasia atau pribadi dan tidak ingin orang lain membuka grup tersebut ketika membuka aplikasi Whatsapp, maka anda dapat memberi password tanpa harus mengunci aplikasi WA nya.

Privasi harus tetap terjaga apalagi jika grup di whatsapp yang bersifat rahasia, umumnya jika tidak ingin grup WA tidak diketahui maka aplikasi Whatsappnya dikunci dengan aplikasi lock. Namun trik kali ini yang dikunci hanyalah grupnya jadi anda bisa chatting dengan teman anda, dan ketika membuka grup maka anda harus membukanya dengan password.

Cara Memberi Password Grup Whatsapp di Android

Sebelumnya saya sudah share cara mengunci chatting whatsapp, caranya sama saja dan menggunakan aplikasi yang sama. Silahkan anda download aplikasinya GRATIS di bawah ini!

BACA JUGA:  Cara Backup Chat Whatsapp, Mudah!

 

[sociallocker]

[/sociallocker]

Setelah aplikasi sudah terdownload dan terinstall di HP Android silahkan buka aplikasinya. Setelah terbuka langsung pilih tombol ENABLE SERVICE. Kemudian pilih Whatsapp Tools.

Mengunci Chat Grup Whatsapp Android

Kemudian Aktifkan, jika muncul pemberitahuan seperti di bawah ini pilih OKE.

Setelah aktif pilih tombol Back/Kembali di HP Androidmu. Kemudian pilih SKIP atau DONE untuk memulainya.

Kemudian pilih Group Chat Lock. Lalu masukkan password yang nantinya untuk mengunci chat WA.

Cara Mengunci Grup WA Android

Jika sudah pilih tombol PLUS, kemudian pilih Grup yang akan Dikunci.

Menambahkan grup WA Android yang dikunci

Setelah grup yang akan dikunci sudah masuk ked daftar Group Chat Lock silahkan anda tutup aplikasinya dan coba buka grup Whatsapp yang dipilih tadi.

BACA JUGA:  Setting-an Wajib Setelah Daftar dan Membuat Akun LINE Messenger

Memberi password grup Whatsapp Android

Maka ketika membukanya muncul kolom password untuk membuka kuncinya. Aplikasi ini gratis, oleh karena itu hanya 1 grup saja yang bisa dikunci jika anda ingin menambahkan lebih dari satu grup maka anda harus membeli versi pro nya.

Dengan begini tidak perlu mengunci aplikasi WA nya yang dikunci hanyalah grupnya saja. Demikian cara mengunci grup whatsapp di Android, jika tulisan ini dirasa bermanfaat untuk anda silahkan LIKE dan SHARE agar orang lain tau, selamat mencoba.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.