3 Keyboard Terbaik di Android yang Mudah Digunakan

Pada tips ini kita akan membahas tentang keyboard terbaik di Android, tentunya aplikasi keyboard sangatlah dibutuhkan untuk mengetik, namun kebanyakan aplikasi keyboard  susah untuk digunakan dan tidaklah nyaman saat kita sedang mengetik pesan dan lainnya, oleh karenanya berikut adalah informasi tentang aplikasi keyboard yang nyaman dan pastinya mudah untuk digunakan.

1. SwiftKey

Aplikasi keyboard ini cukup familiar bagi kita, karena kebanyakan pengguna android sudah menggunakan keyboard swiftkey ini, dan di play store, aplikasi ini adalah aplikasi yang paling populer dan paling banyak di download, memang keyboard siwftkey menjadi salah satu aplikasi keyboard yang paling populer, karena swiftkey terkenal dengan type interfaces atau kemudahan bagi pengguna untuk mengetik.

swiftkey-keyboard-terbaik

Selain itu juga fitur yang digunakan di swiftkey juga cukup baik, kita dapat melakukan typing dengan cara biasa, kita bisa juga melakukan typing dengan cara menggeser-geser saja huruf satu ke huruf lainnya kata yang ingin kita gunakan, dan fitur swipe ini sangatlah mempermudah bila kita sedang melakukan aktifitas dan hanya dapat melakukan typing dengan 1 jari.

Swiftkey ini juga mampu mengolah beberapa bahasa dengan cukup baik, selain itu aplikasi ini bisa membaca gaya tulisan kita atau penggunanya, sehingga kita dapat dipermudah dengan aplikasi ini, sehingga ini jelas sekali mempermudah lagi kebutuhan kita atau pengguna saat hendak menulis atau mengetik sebuah pesan.

BACA JUGA:  Cara Menghapus History Pencarian di YouTube Android Tanpa Login

Emoji aplikasi ini juga menarik, dan tampilan serta desain untuk aplikasi ini cukup clean bersih jadi nyaman dimata, dan memang aplikasi ini sudah terkenal aplikasi yang pintar dan memudahkan para pengguna.

2. Google Keyboard

Aplikasi ini sudah di dukung oleh google untuk membuat kenyamanan pengguna android saat mengetik atau menulis, google keyboard sendiri mempunyai tampilan yang simple namun jernih sehingga nyaman di gunakan, selain itu fitur-fitur pada dalam aplikasi ini canggih-canggih juga.

google-keyboard

Fitur-fitur canggih dari aplikasi ini adalah text-to-speech, gesture typing, dan  tentunya masih banyak lainnya, namun aplikasi ini hanya dapat di jalankan pada android versi 4.4 atau yang lebih tinggi, jadi bagi teman-teman yang androidnya versi dibawah 4.4 sangatlah disayangkan untuk tidak bisa meinstall aplikasi ini.

Fitur yang paling utama pada keyboard ini adalah speech-to-text system, jadi kita bisa mengucapkan kalimat dan membiarkan keyboard ini bekerja untuk menulis kata-kata yang ingin kita ketik untuk mengirim pesan dan lain sebagainya sesuai kebutuhan kita, selain itu aplikasi keyboard ini juga bisa mempelajari pola kerja pengguna, bukan cuma dari cara kita typing atau mengetik, namun dari semua yang dilakukan teman-teman saat menggunakan produk google.

BACA JUGA:  TERBUKTI! Cara Mengendalikan Komputer dari Jarak Jauh dengan Android

3. Go Keyboard

Aplikasi keyboard terbaik di Android ini bernama go keyboard yang salah satu pilihan jika kita menginginkan aplikasi keyboard yang memiliki kinerja bagus, salah satu fitur pada aplikasi ini adalah auto-fill dan juga auto correct, selain itu pada keyboard ini mempunyai desain yang sangat minimalis seperti swiftkey dan google keyboard.

go-keyboard-terbaik-android

Selain itu aplikasi keyboard ini juga dapat mengirimkan pesan gambar GIF, jadi misal kita mempunyai gambar-gambar gif yang lucu dan ingin dikirimkan ke teman chatting, aplikasi keyboard ini bisa membantunya, bagi pengguna yang ingin mendownload aplikasi ini, dapat download langsung melalui play store.

Dengan menggunakan keyboard di atas anda bisa memasukkan emoticon di Instagram. Itulah 3 jenis keyboard yang umumnya banyak di download dan menempatkan mereka ke posisi jajaran Keyboard Terbaik di Android, semoga bermanfaat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.