Cara Mencari Titik Koordinat Lokasi di Google Maps (Garis Lintang dan Bujur)

Jika anda berada di suatu tempat maka anda bisa mengetahui titik koordinat lokasi anda tersebut dengan hanya menggunakan Google Maps. Titik koordinat yang dihasilkan berupa garis lintang dan garis bujur.

Sebelum mengulas cara mencari titik koordinat alangkah baiknya kita tahu dahulu apa itu Garis Bujur dan Garis Lintang?

Garis Bujur: menggambarkan lokasi sebuah tempat di timur atau barat Bumi dari sebuah garis utara-selatan yang disebut Meridian Utama. Longitude diberikan berdasarkan pengukuran sudut yang berkisar dari 0° di Meridian Utama ke +180° arah timur dan −180° arah barat. Tidak seperti lintang yang memiliki ekuator sebagai posisi awal alami, tidak ada posisi awal alami untuk bujur. Dalam bahasa Indonesia bujur di sebelah barat Meridian diberi nama Bujur Barat (BB), demikian pula bujur di sebelah timur Meridian diberi nama Bujur Timur (BT)..(Sumber: id.wikipedia.org/wiki/Garis_bujur)

BACA JUGA:  Cara Bayar Tagihan Iconnet lewat Gopay

Garis Lintang:  sebuah garis khayal yang digunakan untuk menentukan lokasi di Bumi terhadap garis khatulistiwa (utara atau selatan).Posisi lintang merupakan penghitungan sudut dari 0° di khatulistiwa sampai ke +90° di kutub utara dan -90° di kutub selatan. Dalam bahasa Indonesia lintang di sebelah utara khatulistiwa diberi nama Lintang Utara (LU), demikian pula lintang di sebelah selatan khatulistiwa diberi nama Lintang Selatan (LS). Nama-nama ini tidak dijumpai dalam bahasa Inggris. Lintang Utara Lintang Selatan menyatakan besarnya sudut antara posisi lintang dengan garis Khatulistiwa. Garis Khatulistiwa sendiri adalah lintang 0 derajat. (Sumber: id.wikipedia.org/wiki/Garis_lintang)

Cara Mengetahui Titik Koordinat Suatu Lokasi di Google Maps

Dalam hal ini kita menggunakan Google Maps baik di komputer maupun Aplikasi Google Maps di Android. Dalam kesempatan ini saya hanya mengulas tutorial menggunakan Google Maps di Komputer.

BACA JUGA:  Cara Membuat Tanda Centang di SpreadSheet

Screenshot_1

  • Kemudian klik kanan pada lokasi yang dimaksud kemudian pilih “What’s here? / Ada Apa Disini?
  • Nantinya akan muncul titik kooridnat berupa angka. Silahkan anda klik angka tersebut agar bisa di konversi ke satuan Garis Bujur dan Lintang seperti berikut.

Titik Koordinat Google Maps

  • Huruf S adalah Lintang Selatan dan E adalah Bujur Timur.

Mengetahui Titik Koordinat Tempat Google Maps

Jika menggunakan Smartphone untuk konversi titik koordinat ke lintang dan bujur belum tersedia. Itulah cara mencari titik kooridnat dengan menggunakan Google Maps, sejauh iniSelamat mencoba!.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.