Berikut ini cara membuat URL Line bagi anda yang memiliki usaha dan menjadikan akun Line sebagai alat komunikasi dengan calon pembeli dan bisa anda share ke semua orang. Simak cara terbaru berikut ini:
Link URL Line bermanfaat bagi anda yang ingin share kontak LINE untuk menambah kontak ataupun untuk keperluan bisnis anda. Saat ini banyak sekali usaha dimana aplikasi messenger sangat efektif untuk berkomunikasi antara penjual dan pembeli.
Langkah pertama yaitu sebelum anda membuat URL Line yang pertama adalah pastikan akun milik anda sudah memiliki ID, jika belum silahkan baca dahulu “Cara Membuat ID LINE“.
Selanjutnya jika ID sudah jadi mari kita buat URL nya. Ada 2 cara untuk membuatnya yaitu:
#Cara Resmi & Langkah Pertama
- Pilih menu LAINNYA -> TAMBAH TEMAN. Lalu pilih UNDANG.
- Pilih Undang teman dengan EMAIL. Pilih bebas teman anda yang belum terdapat kontak LINE lalu pilih tombol UNDANG (di Bawah).
- Pilih tombol Tambahkan / Plus (di pojok kanan atas).
- Pada kolom isian email silahkan ketik email sembarangan. Lalu OK.
- Setelah kontak email tersimpan Tekan tombol Back untuk kembali ke menu “Undang lewat Email”
- Maka email yang anda masukkan tadi akan muncul, silahkan anda klik tombol UNDANG.
- Pilih tindakan aplikasi GMail.
- Nantinya secara otomatis isi email terdapat tulisan dan URL dari akun ID Line anda. Silahkan anda copy URL tersebut. SELESAI!
#Cara Singkat dan Cepat
Cara ini sangat mudah karena anda hanya menuliskan/mengetikkan secara manual namun formatnya berbeda dengan cara 1 yaitu: http://line.me/ti/p/~ID_LINE_kamu. ID Line kamu bisa di cek di akun profile Line, sebagai contoh maka penulisan URL ID Line milik saya yaitu: http://line.me/ti/p/~dwikusnendar.
Jika anda memiliki ID Line Official (@) cara format penulisannya yaitu: http://line.me/ti/p/~@kusnendarwebid.
Demikian cara membuat Link URL Line, dengan begini anda bisa share melalui media apapun. Selamat mencoba.