Manfaat Puasa Ramadhan bagi Kesehatan Jasmani dan Rohani

Sebagai seorang muslim Ibadah Puasa Ramadhan hukumnya adalah wajib artinya jika ditinggalkan mendapat dosa dan bila dikerjakan mendapat pahala.  Hanya orang-orang tertentu yang boleh meninggalkan puasa.  Puasa di bulan Ramdahan dilakukan selama 29-30 hari dan berakhir pada tanggal 1 Syawal.  Dibalik ibadah ini menyimpan berbagai macam hikmah dan manfaat bagi diri kita yaitu tentunya kesehatan jasmani dan rohani.

Kesehatan jasmani berkaitan dengan kondisi badang kita secara fisik, sedangkan kesehatan rohani berkaitan dengan hati/mental kita.  Berikut manfaat puasa ramadhan bagi kesehatan jasmani dan rohani yang saya baca dari berbagai sumber:

Daftar Isi

manfaat puasa bagi kesehatan jasmani rohani

Manfaat Puasa Ramadhan bagi Kesehatan

1. Detoksifikasi

Yaitu mengurangi atau mengeluarkan racun dalam tubuh.  Lambung akan bekerja secara optimal saat berbuka setelah seharian lambung kosong.  Selain itu juga penyerapan nutrisi akan sempurna dan tidak terjadi penimbunan sisa makanan yang tak terserap sempurna oleh tubuh seperti hari biasanya.

 

2.  Recovery Alat Pencernaan

Selama 11 bulan alat pencernaan kita tidak berhenti-henti dalam mencerna makanan.  Ibaratkan mesin jika digunakan secara terus menerus maka lama kelamaan akan aus juga.  Oleh karena itu dengan puasa selama 1 bulan ini kita mengistirahatkan dan mengurangi jam kerja dari alat pencernaan kita.

BACA JUGA:  Caraku Menghilangkan Rasa Pedas di Mulut

 

3. Menurunkan Kadar Kolesterol & Gula

Dengan mengurangi jam makan yaitu mulai sahur sampai berbuka maka kita mengurangi jenis makanan yang mengandung kolesterol dan gula.  Selain itu seharian kita berbuasa dan melakukan aktifitas maka cadangan lemak dan gula yang ada di tubuh akan dirombak menjadi energi menggantikan makanan yang kita sering konsumsi pada hari biasanya.  Sehingga setelah 1 bulan berpuasa maka kadar kolesterol dan darah anda akan menurun.

 

4.  Meningkatkan Imun Tubuh

Berdasarkan penelitian saat kita berpuasa maka kadar limfosit meningkat 10x lipat.  Kita tahu sendiri bahwa fungs sel darah putih untuk mlawan patogen yang masuk ke dalam tubuh.

 

5. Berpengaruh Terhadap Kesuburan Pria

Saat berpuasa sperma yang diproduksi lebih berkualitas.  Dari hasil penelitian membuktikan bahwa  puasa bermanfaat dalam pembentukan seperma melalui perubahan hormon hipotalamus-pituatari testicular.

 

6. Salah Satu Cara Panjang Umur

Hal tersebut dikarenakan saat puasa kita mengurangi makanan dan minuman.  Sehingga tentunya berpengaruh dengan produktifitas beberapa hormon dan enzim insulin.

 

Manfaat Puasa Ramadhan Bagi Kesehatan Rohani

1. Pikiran Lebih Tenang dan Tentram

BACA JUGA:  Kandungan Gizi dan Manfaat Labu Kuning bagi Kesehatan

Selama bulan puasa tingkah laku kita terjaga yaitu tidak boleh emosi, marah, dan perilaku negatif lainnya.  Hal tersebut tentunya dilakukan sama dengan orang lain sehingga pikiran menjadi tenang.

 

2.  Iman dan Ketaatan Bertambah

Selama di bulan Ramadhan ibadah kita akan meningkat tajam yaitu yang biasanya jarang ikut sholat berjamaah di masjid sekarang menjadi sering.  Ibadah-ibadah sunnah yang lain banyak di kerjakan di bulan Ramadhan seperti membaca Al Quran, Sholat sunah dll.

 

3.  Meningkatkan Jiwa Sosial

Selama bulan puasa setiap perbuatan amal baik akan diganjar dengan pahala yang berlipat ganda.  Biasanya dalam bulan Ramadhan kegiatan sosial banyak dilakukan seperti erbuka puasa bersama di Masjid dan di panti asuhan.  Dengan hal ini maka dapat meningkatkan jiwa sosial kita antara sesama.

Nah itu lah beberapa manfaat puasa ramadhan bagi kesehatan dan rohani kita.  Semoga tulisan ini bermanfaat bagi kita semua.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.