Winamp merupakan salah satu aplikasi komputer yang tergolong kepada media player. Dengan aplikasi ini anda dapat memutar Video dan Musik. Akan tetapi kebanyakan orang mempergunakkannya untuk memutar musik saja. Selain itu aplikasi ini dapat digunakan untuk karaokean bagi anda yang ingin bernyanyi. Caranya yaitu ada dua macam anda dapat menggunakan plugin Winamp atau Software tambahan lainnya seperti MiniLyrics untuk memunculkan lirik lagu sehingga anda bisa karaokean.
Pada kesempatan ini saya akan share aplikasi MiniLyrics tersebut karena saya sudah mencobanya di komputer saya. Aplikasi ini tergolong ringn jika diinstal di komputer anda. Selain itu tidak hanya winamp saja yang bisa di support aplikasi ini tetapi media player lainnya seperti iTunes, Windows Media Player, KMP Player dll. Tidak hanya itu saja jika anda memiliki smartphone seperti Mac OS X dan Android bisa diinstall aplikasi ini.
MiniLyrics dikembangkan oleh Crintsoft LLC, Jika ingin mencobanya silahkan anda unduh di situs Crintsoft.com. Setelah itu install aplikasi ini di komputer anda, secara otomatis MiniLyrics akan mendeteksi dan setting otomatis media player apa saja yang terdapat di komputer anda. Berikut MiniLyric yang berhasil saya install di komputer saya.
Agar setiap lagu yang anda putar muncul liriknya maka komputer anda harus terhbung dengan koneksi internet. Lalu cari lirik lagu yang anda inginkan dengan memilih menu Lyrics>>Search Lyrics…. Setelah itu ketikkan nama penyanyi/band di “Artist” dan Judul lagu pada “Title”.
Setelah itu pilih lirik yang cocok lalu pilih OPEN. Maka setelah itu lirik akan muncul di layar komputer anda sesuai lantunan lagu yang diputar di winamp. Selain itu anda dapat mengatur warna tulisan lirik yang muncul dengan memilih icon warna di atas kanan. Dan jika ingin membesarkan ukuran font lirik pilih icon “A+”.
Edit Time dan Lirik Lagu di MiniLyrics
Jika lirik lagu yang anda download tidak sesuai dengan lagu yang diputar anda dapat mengeditnya sendiri yaitu dengan memilih menu View>>Lyrics Editor.
Anda dapat mengatur timingnya sesuai dengan lagu yang anda putar. Nah itulah aplikasi MiniLyrics yang bisa anda gunakan untuk meunculkan lirik lagu di WInamp atau media player lainnya sehingga anda dapat karaokean, selamat mencoba dan semoga bermanfaat.